Menu

Selasa, 08 Januari 2013

Rainbow Cake


Berikut ini adalah resep rainbow cake kukus yang bisa segera teman-teman catat untuk pembuatan rainbow cake yang enak dan lezat nantinya, adapun resep pembuatan rainbow cake kukus ini tidaklah berbeda dengan pembuatan rainbow cake pada umumnya.
Berikut adalah resep selengkapnya:

Bahan Rainbow Cake    
  • 200 gram tepung terigu   
  • 300 gram gula pasir   
  • 8 butir telur   
  • 300 ml minyak goreng   
  • 1/2 sdt vanili bubuk   
  • 1/2 sdt garam   
  • 1 sdt emulsifier   
  • Pewarna makanan (merah, jingga, kuning, hijau, biru, ungu)   
Cara Membuat Rainbow Cake   
  1. Menggunakan Mixer, Kocok 8 butir telur dan 300 gram gula pasir hingga tercampur rata dan halus. Lalu masukkan 1 sdt emulsifier, 1/2 sdt teh vanili bubuk dan 1/2 sdt garam. Kocok semua campuran hingga mengembang, setelah itu matikan mixer.   
  2. Ambil sedikit adonan diatas lalu letakkan pada mangkuk kecil, campur dengan minyak goreng, aduk-aduk hingga tercampur rata, sisihkan.   
  3. Masukkan 200 gram tepung terigu sedikit demi sedikit, aduk hingga tercampur rata.   
  4. Masukkan campuran adonan yang telah diberi minyak, dan aduk hingga rata.   
  5. Bagi adonan menjadi 6 bagian pada wadah yang berbeda, masing-masing bagian adonan beri pewarna makanan.   
  6. Gunakan loyang ukuran 24 x 12 cm (atau sesuai keinginan), lapisi dengan kertas roti, beri olesan mentega tipis, baru tuang adonan ke dalamnya.   
  7. Kukus adonan loyang selama 20 menit, angkat, dinginkan.   
  8. Beri alas berupa kertas roti atau plastik lebar pada bagian bawah meja atau tempat yang Anda pakai untuk menyusun setiap adonan.   
  9. Susun adonan dengan warna yang di inginkan sesuai selera. Beri olesan buttercream tipis pada setiap lapisannya.   
  10. Bila sudah tersusun lalu tutupi semua bagian bolu dengan sisa buttercream.   
Demikianlah informasi mengenai Resep Rainbow Cake Kukus yang bisa aku sampaikan kepada teman-teman. Semoga informasi ini kiranya bermanfaat dan selamat mencoba Rainbow Cake.Sellamat di coba….

Tidak ada komentar:

Posting Komentar